Jurnal Teknik dan Manajemen Industri Pomosda (JTMIP)
https://jurnal.stt-pomosda.ac.id/index.php/jtmip
<p><strong>Jurnal Teknik dan Manajemen Industri (JTMIP)</strong> merupakan Jurnal Nasional Teknik Industri yang menyajikan sejumlah tulisan yang berkaitan dengan perkembangan teknologi dan penerapan ilmu teknik dan manajemen industri, berdasarkan hasil penelitian dengan didukung data yang besifat kuantitatif dan kualitatif, yang dapat memberikan solusi, mempermudah, membantu dan menjadi katalisator dalam meningkatkan analisa, pemikiran umat manusia khsusnya lingkungan akademisi</p>Program Studi Teknik Industri STT POMOSDA Nganjuken-USJurnal Teknik dan Manajemen Industri Pomosda (JTMIP)2988-2478Analisis Persaingan Antara Grab Dan Gojek Menggunakan Pendekatan Game Theory
https://jurnal.stt-pomosda.ac.id/index.php/jtmip/article/view/285
<p>Persaingan jasa transportasi saat ini sudah tidak bisa terhindahkan lagi. Penelitian ini menganalisis strategi persaingan antara dua perusahaan transportasi online utama di Indonesia, Grab dan Gojek, menggunakan pendekatan <em>Game Theory</em>. Analisis dilakukan untuk memahami efektivitas strategi kedua perusahaan berdasarkan empat indikator utama yaitu kenyamanan, keamanan, harga, dan sistem pembayaran. Data penelitian dikumpulkan melalui survei terhadap 39 responden. Hasil analisis menggunakan matriks <em>payoff</em> menunjukkan bahwa Grab unggul dalam aspek kenyamanan dan keamanan, sedangkan Gojek unggul dalam harga dan sistem pembayaran. Penyelesaian menggunakan strategi campuran dan metode optimasi, <em>Big M</em>, menunjukkan nilai akhir (V*) sebesar 0,327, yang menandakan Grab sebagai pemenang dalam persaingan ini. Penelitian ini memberikan wawasan mengenai bagaimana strategi yang difokuskan pada kebutuhan pelanggan dapat meningkatkan daya saing dalam pasar transportasi online yang kompetitif.</p>Putut Ade IrawanLuhur Pambudi Herdanarpati
Copyright (c) 2025 Jurnal Teknik dan Manajemen Industri Pomosda (JTMIP)
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2025-04-132025-04-133010108Analisa Perbandingan Biaya dan Waktu Pemasangan Lantai M-Panel Dan Dak Cor Konvensional” Studi kasus Proyek Pembangunan Gedung SMA POMOSDA
https://jurnal.stt-pomosda.ac.id/index.php/jtmip/article/view/286
<p>Dengan adanya perkembangan inovasi dan teknologi pembangunan di Indonesia, terdapat teknologi dan material di bidang konstruksi yang mampu menggantikan material pelat lantai bangunan konvesional, salah satunya M-Panel. M-Panel mempunyai susunan material dengan bahan utama EPS (<em>Expanded Polystyrene System</em>) dan kawat baja galvanized (lapisan agar tidak berkarat) pada setiap sisi dan juga dalamnya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui perbandingan biaya dan waktu pekerjaan pelat lantai menggunakan material M-Panel dan konvensional. Data penelitian yang digunakan untuk analisa perbandingan biaya dan waktu diperoleh dengan mengamati secara langsung pekerjaan di lapangan. Selain itu, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Perbandingan. Dari analisa dan perhitungan, dalam pekerjaan pelat lantai M-Panel pada luasan bangunan 210 m² sebesar Rp.112.372.000, dengan rincian untuk biaya pekerja / tukang (borongan 210 m²) sebesar Rp 19.950.000, untuk estimasi waktu pengerjaan dengan 10 pekerja membutuhkan waktu 25 hari. Untuk hasil analisa dan perhitungan, dalam pekerjaan pelat lantai Cor Konvensional pada luasan bangunan 210 m² sebesar Rp 118.113.000, dengan rincian untuk biaya pekerja / tukang (borongan 210 m²) sebesar Rp 19.950.000, untuk estimasi waktu pengerjaan dengan 10 pekerja membutuhkan waktu 53 hari.</p>Rendy Prasetyo Achmad Syaichu
Copyright (c) 2025 Jurnal Teknik dan Manajemen Industri Pomosda (JTMIP)
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2025-04-132025-04-133010914Optimasi Sistem Pemeliharaan Intensif Dan Semi Intensif Untuk Meningkatkan Produktivitas Telur Itik Mojosari
https://jurnal.stt-pomosda.ac.id/index.php/jtmip/article/view/287
<p>Produksi telur belum memenuhi kebutuhan pasar dan standar atau <em>demand </em>gizi. Permintaan telur akan terus meningkat seiring bertambahnya jumlah penduduk. Berbagai persoalan yang ada menyebabkan Indonesia masih belum dapat swasembada produk komoditas. Memunculkan peluang bagi produsen untuk bisa memenuhi rantai kebutuhan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem pemeliharaan intensif dan semi intensif terhadap produktivitas telur itik Mojosari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem pemeliharaan intensif dan semi intensif terhadap produktivitas telur itik Mojosari. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif eksperimen dengan sistem berpasangan antara dua populasi yaitu itik yang dipelihara secara intensif dan semi intensif. Perlakuan meliputi sistem pemeliharaan intensif yang terdiri dari 50 ekor itik jenis Mojosari yang dikandangkan pada kandang <em>battery</em> ukuran ukuran panjang 55cm, lebar 20cm dan tinggi 33cm dengan diberi makan secara <em>ad libitum</em>. Perlakuan lainnya yaitu sistem pemeliharaan semi intensif yang terdiri atas 50 ekor itik jenis Mojosari dengan dikandangkan secara diumbar atau bergerak bebas dan diberi pakan secara berebut. Parameter yang diukur yaitu produksi telur perhari atau <em>Duck Day Production </em>(DDP) dan bobot telur. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan antara rata-rata produktivitas telur itik pada kedua sistem pemeliharaan tersebut serta bobot telur dan produksi telur berbeda nyata.</p>Arista Eka ApriliaDenny Kurniawati
Copyright (c) 2025 Jurnal Teknik dan Manajemen Industri Pomosda (JTMIP)
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2025-04-132025-04-133011520Implementasi Metode 5S (Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, Shitsuke) Terhadap Efektivitas Waktu Kerja (Studi di Bengkel Las POMOSDA Tanjunganom, Nganjuk)
https://jurnal.stt-pomosda.ac.id/index.php/jtmip/article/view/288
<p>Japo Techno POMOSDA merupakan perusahaan yang bergerak dibidang industri manufaktur yang mengolah besi dan baja mulai dari bahan mentah menjadi setengah jadi dan produk jadi sebagai komponen pendukung pembuatan produk dan produk yang dihasilkan diantaranya produksi kursi, pagar besi, meja dan juga di bengkel tersebut menerima pemesanan berbagai macam produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh metode 5S dalam membantu efektivitas kerja dalam produksi. Sehingga proses kerja bisa lebih efektif dan menciptakan perubahan yang signifikan untuk tataletak fasilitas mesin dibengkel las JAPO <em>Techno</em>. Dari hasil penelitian yang dilakukan, penulis menyimpulkan salah satu untuk mendukung pekerjaan agar dapat dilakukan lebih mudah dan nyaman, salah satu yang harus dibangun adalah budaya kerja yang baik. Budaya kerja di perusahaan perlu diciptakan dan dibutuhkan untuk perkembangan perusahaan dimasa yang akan datang. Salah satu untuk menciptakan suasana kerja yang nyaman karena perusahaan belum mengimplementasika metode 5S yaitu <em>Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu </em>dan <em>Shitsuke. </em>Metode 5S merupakan beberapa tahap untuk mengatur kondisi tempat kerja yang berdampak terhadap efektivitas kerja. Besaran nilai persen setelah terjadi penerapan metode 5S dalam perubahan tata letak fasilitas mesin dibengkel las JAPO Techno mengalami perubahan yang signifikan sebesar 74,3 %. Perubahan design lay out paling banyak berpengaruh tehadap pengurangan waktu pada proses kerja yaitu terletak pada proses stasiun ukur sebanyak 6 menit, grenda+inspeksi sebanyak 6 menit dan juga pencarian tools saat pergantian dies sebanyak 6 menit.</p>Roudhotul BadiahAgustin Sukarsono
Copyright (c) 2025 Jurnal Teknik dan Manajemen Industri Pomosda (JTMIP)
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2025-04-132025-04-133012125Penerapan Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Pada Karyawan Proyek Konstruksi (Studi Kasus Upt Pokja Bangunan Pomosda)
https://jurnal.stt-pomosda.ac.id/index.php/jtmip/article/view/289
<p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja pada bagian pengembangan bangunan yang ada di Pondok Modern Sumber Daya At-Taqwa. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deksriptif, teknik analisa data yang dilakukan yaitu dengan cara mereduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Peneliti juga melakukan penelitian langsung melalui obervasi dan wawancara dengan koordinator POKJA Bangunan. Berdasarkan dari hasil penelitian yang telah dilakukan diketahui bahwa penerapan K3 di UPT POKJA Bangunan belum dijalankan dengan baik, hambatan yang mempengaruhi penerapan K3 di UPT POKJA Bangunan dikarenakan kurangnya pengetahuan dan kesadaran karyawan mengenai Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Penerapan K3 yang kurang baik mengakibatkan terjadinya kecelakaan, ada sembilan kecelakaan kerja dikategorikan cukup parah yang pernah terjadi di UPT POKJA beberapa diantaranya yaitu terjatuh dari ketinggian, terkena goresan benda tajam,dan tertimpa material berat. Kecelakaan kerja tersebut terjadi dikarenakan kelalaian karyawan yang tidak tertib dalam menggunakan alat pelindung diri. Seperti sarung tangan, helm pelindung, sepatu <em>boots</em>, kacamata, dan sabuk pengaman. Upaya yang telah dilakukan untuk mengatasi hambatan yaitu dengan memberikan pemberitahuan dan himbauan secara lisan untuk selalu menggunakan alat pelindung diri (APD) pada saat melakukan kegiatannya. Sehingga diperlukan tim ahli untuk menangani K3 di UPT POKJA Bangunan agar sesuai dengan peraturan undang-undang yang telah ditetapkan.</p>Mochamad Jihad MaschurunAchmad Syaichu
Copyright (c) 2025 Jurnal Teknik dan Manajemen Industri Pomosda (JTMIP)
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2025-04-132025-04-133012632Strategi Pemasaran Keragaman Produk Di Japo Mart Menggunakan Metode BMC Dan SWOT (Studi Kasus Pada Toko Japo Mart Nganjuk)
https://jurnal.stt-pomosda.ac.id/index.php/jtmip/article/view/290
<p>Toko Japo Mart merupakan toko yang menjual berbagai macam produk seperti peralatan sekolah, peralatan mandi, makanan, minuman dan bahan pokok. Dalam perjalanan bisnis toko Japo Mart mengalami penuh tantangan dalam memasarkan produknya. Karena itu toko Japo Mart memerlukan model bisnis yang tepat dan strategi baru untuk meningkatkan daya saing dalam pemasaran produknya. tujuan penelitian ini berfokus pada strategi pemasaran dengan metode Business Model Canvas (BMC) dan Analisis SWOT (IFAS,EFAS dan Matriks SWOT). Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, kuesioner dan studi literatur. Setelah melakukan penelitian menunjukan hasil BMC sudah memenuhi 9 aspek dalam BMC, nilai EFAS diangka 0,26 dan IFAS 1,04 kuadran SWOT yang berada pada kuadran 1 ‘’Growth Oriented Strategy’’ mendukung strategi agresif. Pentingnya untuk meningkatkan jumlah pembeli dengan mengimplementasikan berbagai strategi seperti memberikan diskon dan promo pada produk tertentu. Selain itu menambahkan jumlah dan jenis produk juga penting dalam menarik pelanggan dan menawarkan harga yang terjangkau serta variasi yang lebih banyak.</p>Zakiyatul MunawarohPutut Ade Irawan
Copyright (c) 2025 Jurnal Teknik dan Manajemen Industri Pomosda (JTMIP)
https://creativecommons.org/licenses/by/4.0
2025-04-132025-04-133013342